SUARA INDONESIA JAWA TIMUR

Tidak Tergeser, Alfian Andri Wijaya Kembali Rebut Suara Caleg Terbanyak se-Dapil Jember

Tamara Festiyanti - 14 March 2024 | 08:03 - Dibaca 4.25k kali
Politik Tidak Tergeser, Alfian Andri Wijaya Kembali Rebut Suara Caleg Terbanyak se-Dapil Jember
Alfian Andri Wijaya, Anggota DPRD Jember dengan suara terbanyak (Foto: Imam/Suaraindonesia.co.id)

SUARA INDONESIA, JEMBER - Untuk ke sekian kalinya, Alfian Andri Wijaya kembali rebut kursi dewan dengan 24.592 suara melalui daerah pemilihan (dapil) 1 Kabupaten Jember.

Lewat Partai Gerindra, Alfian kembali memecahkan rekor, selama 3 periode secara berturut-turut tidak bisa dikalahkan, baik sesama partai maupun partai lain.


Saat ditanya wartawan, bagaimana tips merebut hati rakyat agar tetap dipilih kembali.


Pria lulusan Fakultas Hukum Universitas Jember ini, membeberkan salah satu rahasianya adalah dengan tetap merawat.

"Dirawat, apa yang masyarakat sampaikan didengarkan. Apa yang menjadi aspirasi, diwujudkan selama kita mampu," kata Alfian, baru-baru ini.

Pria yang berdomisili di Kaliwates ini pun tidak menampik, pantangan yang tidak bisa dia tolak adalah ketika ada orang yang sakit.

"Saya pastikan turun tangan langsung, jika ada orang yang sakit. Kalau perlu mendampingi sampai rumah sakit," katanya membeberkan.

Meski dapilnya dijuluki dapil neraka karena sulit dan ketatnya bersaing merebut kursi dewan, namun baginya tidak.

"Bukan neraka, tetapi sejuk bagi kami. Sekarang, tinggal bagaimana niat hati kita. Kalau betul-betul ingin mengabdi untuk rakyat," katanya.

Rahasia lain, kata dia, adalah do'a dan restu orang tua.

"Peran orang tua yang selalu menyertai anaknya. Tanpa restu orang tua, saya bukan siapa-siapa," tutupnya.

Berikut perolehan suara Alfian Andri Wijaya dari masa ke masa, hingga dirinya kembali terpilih.

1). Periode pertama Tahun 2014 suara murni dan resmi sebanyak 8.613.

2). Periode kedua Tahun 2019 naik dari sebelumnya sebanyak 18.010 suara murni.

3). Periode ketiga, Tahun 2024 suara resmi Alfian melonjak tajam sebanyak 24.592 suara.

Dengan demikian, suara Alfian Andri Wijaya selama tiga periode masih tetap mendominasi dan tidak tergeser sampai saat ini dengan perolehan suara terbanyak.


» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Tamara Festiyanti
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya