SUARA INDONESIA JAWA TIMUR

Ning Lia Newcomer Cantik Calon Senator RI Peroleh Suara Terbanyak

Lukman Hadi - 10 March 2024 | 15:03 - Dibaca 2.08k kali
Politik Ning Lia Newcomer Cantik Calon Senator RI Peroleh Suara Terbanyak
Lia Istifhama berpotensi lolos Senator RI. (Foto: Lukman/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, SURABAYA - Pada Pemilu 2024 banyak kejutan muncul. Khususnya dalam pencalonan legislatif DPRD kabupaten/kota, provinsi, RI hingga DPD.

Paling ramai diperbincangkan yakni pencalonan DPD mampu menyedot perhatian masyarakat. Seperti di Jawa Barat, nama Alfiansyah Bustami alias Komeng melejit dengan meraih suara terbanyak calon senator RI.

Sementara di Jawa Timur, ada nama Lia Istifhama yang menunjukkan 'taring'  dalam kontestasi DPD RI. Informasi terkini, Ning Lia berpotensi lolos ke Senayan dengan perolehan total suara 2.732.725. Hasil itu menempatkan dirinya di peringkat ketiga.

Sebagai newcomer alias pendatang baru, Ning Lia mampu bersanding dengan nama-nama petahana, seperti La Nyalla Mahmud Mattalitti dan Ahmad Nawardi.

Melihat rekam jejak Lia Istifhama di dunia politik memang melalui perjalanan terjal. Srikandi Nahdliyin ini pernah mendaftar bakal calon wali kota (Bacawali) di PDI Perjuangan Kota Surabaya. Hanya saja, ia kalah bersaing dari Eri Cahyadi.

"Alhamdulillah proses politik telah kami jalankan secara utuh, sesuai komitmen kami menguatkan marwah pemilu di negara demokrasi ini. Kita juga patut bersyukur Pemilu 2024 berjalan lancar dan demokrasi," ujar Lia Istifhama, Minggu (10/03/2024).

Puteri dari mantan Komandan Banser Jatim ini mengucapkan rasa syukur serta terima kasih kepada seluruh relawan atas perjuangan selama pencalonan.

"Insya Allah hasil indah akan kami dapatkan. Kebetulan kami memiliki saksi dihampir semua kecamatan di Jatim. Jadi, hasilnya kami kawal sampai tuntas," pungkas keponakan Khofifah Indar Parawansa tersebut.

Ia mengaku, perjuangan sesungguhnya ialah saat dirinya sudah ditetapkan menjabat Senator RI. Bagaimana kepentingan masyarakat harus selalu diutamakan dari segalanya.

"Amanah itu berat. Jabatan politik buka sebuah prestise melainkan sebuah posisi yang disebabkan adanya kepercayaan masyarakat. Maka itulah perjuangan sesungguhnya," bebernya.

Sementara itu, mantan Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa selalu mendoakan yang terbaik untuk keponakannya itu.

"Alhamdulillah, muda-mudahan lolos ya," ucap Khofifah.

Khofifah menilai, Ning Lia dengan banyak pengalaman organisasi itu dirasa mempunyai kompetensi mumpuni untuk menjabat Senator RI.

"Saya rasa Lia punya kompetensi bagus. Mudah-mudahan lolos ya, mohon doanya," tuturnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya