SUARA INDONESIA JAWA TIMUR

Ribuan Masyarakat Mengikuti Senam Gemoy Semarakkan Kampanye Memenangkan Prabowo-Gibran di Situbondo Satu Putaran

Syamsuri - 04 February 2024 | 17:02 - Dibaca 1.60k kali
Politik Ribuan Masyarakat Mengikuti Senam Gemoy Semarakkan Kampanye Memenangkan Prabowo-Gibran di Situbondo Satu Putaran
Ribuan masyarakat Situbondo mengikuti senam gemoy untuk Memenangkan Prabowo-Gibran di Pilres 2024. ( Syamsuri/Suaraindonesia.co.id)

SUARA INDONESIA,SITUBONDO - Ribuan masyarakat Situbondo antusias mengikuti senam Gemoy semarakkan kampanye untuk memenangkan Prabowo-Gibran di Sepanjang Jl.Hasan Asegap Situbondo, Jawa Timur, Minggu (04/04/2024)

Acara ini merupakan bagian dari kampanye yang digelar relawan pilar 08 Prabowo-Gibran. Kegiatan ini diikuti ribuan peserta dari Simpatisan Prabowo-Gibran yang telah mendaftar untuk mengikuti serangkaian acara yang digelar hingga sore hari ini, walaupun diguyur hujan deras, namun para peserta tetap tidak beranjak dari tempat hingga acara selesai.

Pantauan Wartawan Suara Indonesia di lokasi, ribuan warga walaupun diguyur hujan deras tetapi masih tetap terlihat semangat memadati lokasi acara yang bertabur hadiah itu, sejak sore hingga menjelang larut malam. Warga dengan antusias memadati stand registrasi untuk menukar kupon peserta.

Tidak kalah penting dalam acara kampanye untuk memenangkan Prabowo-Gibran dalam satu putaran, di saat acara orang nomor satu di Situbondo, Bung Karna juga ikut naik ke atas panggung memberikan dukungan dengan berorasi untuk memenangkan Prabowo-Gibran pada Pilres 2024 satu putaran.

Koordinator Wilayah Relawan Pilar 08, Dedi Junaidi mengatakan dalam acara senam Gemoy pihaknya nengajak masyarakat Situbondo ini dalam menghadapi Pilpres 2024  bisa menciptakan hal yang gembira, aman, damai dan kondusif.

"Dengan adanya kegiatan senam gemoy untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran, masyarakat Situbondo ini pada saat Pilres tidak ada yang sakit, karena dengan bersenam akan bisa menambah imon nasyarakat tetap sehat, dengan begitu pada saat menghadapi pemilu pada tanggal 14 Pebruari 2024 semua masyarakat bisa datang Ke TPS TPS untuk memberikan hak pilihnya ke pasangan Nomor urut 2 Prabowo-Gibran,"ujarnya.

Kata,Junaidi sapaannya, kita dari tim relawan pilar 08 sudah ada beberapa kegiatan yang dilakukan, seperti makan sehat gratis, buka basar sembako murah dan juga ada beberapa event lainnya yang sudah dilaksanakan, dan sebagai puncak dari kegiatan relawan pilar 08 penenangan Prabowo-Gibran yaitu senam gemoy yang dilaksanakan pada sore hari ini.

"Tidak menutup kemungkinan pada akhir puncaknya nanti, kita juga akan menggelar istigosah, karena kegiatan ini merupakan permintaan para Ulama untuk berdo'a memenangkan nomor urut 02,  Prabowo-Gibran pada Pilpres 14 Pebruari 2024,"jelasnya.

Lebih lanjut, Dedi Junaidi menegaskan kita selaku relawan pemenangan Prabowo-Gibran merasa optimis walaupun hasil survey di Situbondo masih rendah, tetapi ini suatu cambuk bagi kita untuk tetap semangat agar bisa menang lebih dari 51 persen di Situbondo, pungkas Dedi Junaidi. (Syam)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syamsuri
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya