SUARA INDONESIA JAWA TIMUR

Optimisme Dewi Khalifah Kembali Jalan Bareng Achmad Fauzi di Pilkada Sumenep 2024 Kandas

Wildan Mukhlishah Sy - 01 August 2024 | 14:08 - Dibaca 1.43k kali
Peristiwa Optimisme Dewi Khalifah Kembali Jalan Bareng Achmad Fauzi di Pilkada Sumenep 2024 Kandas
Achmad Fauzi Wongsojudo dan Dewi Khalifah. (Foto: Istimewa)

SUARA INDONESIA, SUMENEP- Optimisme Wakil Bupati (Wabup) Sumenep Dewi Khalifah, untuk kembali jalan bareng dengan Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumenep 2024 kandas.

Pasalnya, Achmad Fauzi Wongsojudo diketahui telah menerima rekomendasi dari PDIP yang berpasangan dengan KH Imam Hasyim, beberapa hari lalu.

Padahal, sebelumnya Dewi Khalifah mengungkapkan optimismenya untuk kembali berpasangan dengan Achmad Fauzi di Pilkada 2024.

Menurutnya, keyakinan tersebut, berdasarkan hasil komunikasi langsung bersama Achmad Fauzi Wongsojudo. "Berdasarkan komunikasi dengan Bapak Achmad Fauzi, insyaallah masih jalan bareng," ungkapnya, beberapa waktu lalu.

Sementara itu, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo menjelaskan, alasan dirinya tidak lagi menggandeng Dewi Khalifah di pesta demokrasi kali ini.

Menurutnya, rekomendasi yang diputuskan tersebut, merupakan hasil pengamatan dan kalkulasi politik DPP PDIP. Sementara DPC PDIP Sumenep, hanya menyetorkan calon saat penjaringan.

"Dan hasilnya sudah ada kan dari DPP, yakni Ketua DPC PKB Sumenep KH Imam Hasyim. Kalau wabup urusan DPP," katanya, Kamis (01/08/2024).

Disinggung mengenai koalisi semangka, Fauzi mengaku telah menjalin komunikasi dengan semua partai politik di Sumenep, termasuk PPP.

"Intinya yang pasti, wakil saya adalah Kiai Imam Hasyim Ketua DPC PKB Sumenep. Itu sudah hasil analisa DPP," tandasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya