SUARA INDONESIA JAWA TIMUR

Ajang Road Race 2024 di Banyuwangi Telan Korban, Seorang Pembalap Meninggal saat Berlaga

Muhammad Nurul Yaqin - 08 July 2024 | 10:07 - Dibaca 4.26k kali
Peristiwa Ajang Road Race 2024 di Banyuwangi Telan Korban, Seorang Pembalap Meninggal saat Berlaga
Ajang Road Race 2024 di sirkuit Pantai Marina Boom Banyuwangi. (Foto: Istimewa).

SUARA INDONESIA, BANYUWANGI – Seorang pembalap motor road race meninggal dunia saat berlaga dalam ajang BOSC Road Race Kapolresta Cup 2024 di sirkuit Pantai Marina Boom Banyuwangi pada Minggu (7/7/2024) kemarin.

Pembalap tersebut diketahui bernama Angga, asal Kabupaten Banyuwangi. Korban tewas ketika mengikuti ajang balap tersebut.

Kapolsek Banyuwangi Kota AKP Hadi Waluyo membenarkan informasi mengenai meninggalnya pembalap road race tersebut. 

Namun, Hadi mengaku belum menerima informasi detail mengenai kronologis kejadian naas tersebut, termasuk identitas lengkap sang pembalap. 

“Terkait pembalap meninggal dunia, memang ada," kata Hadi saat dikonfirmasi wartawan.

Video yang diduga menampilkan detik-detik setelah kecelakaan tersebut sempat beredar di media sosial. Video tersebut menunjukkan beberapa orang berlarian mendatangi pembalap yang diduga terjatuh dan meninggal itu.

Dalam video itu, lanjut Hadi, posisi pembalap berada di luar lintasan. Saat beberapa orang mengerubungi sang pembalap, seorang lainnya terlihat menuntun sepeda motor bebek yang mengalami kecelakaan.

Wakil Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Banyuwangi, Didik Gunawanto, menjelaskan bahwa pihaknya masih menghimpun detail kronologi yang menyebabkan pembalap meninggal itu. 

"Iya, ada yang meninggal satu orang. Soal kronologi, saya kurang tahu jelas. Soalnya tadi informasi yang beredar masih simpang siur," kata Didik.

Salah satu versi kronologi yang diterima Didik menyebutkan bahwa pembalap tersebut mengalami kecelakaan saat melintas di salah satu tikungan sirkuit. Ia kemudian terlempar dari kendaraan dan membentur trotoar. 

"Tadi sempat ramai, dikira ditabrak. Tapi informasinya tidak ditabrak," katanya.

Sekadar diketahui, ajang balap road race BOSC Kapolresta Cup 2024 digelar selama dua hari, yakni Sabtu (6/7/202) sampai Minggu (7/7/2024). 

Ajang tersebut diikuti oleh pembalap dari Jawa dan Bali. Para pembalap memperebutkan juara dalam beberapa kelas, mulai dari kelas utama, karesidenan Besuki, point open, lokal, point pemula, hingga kelas exhibition dan ex-riders.(*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Muhammad Nurul Yaqin
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya