SUARA INDONESIA JAWA TIMUR

Pragaan Fair 2024, Bupati Sumenep: Bentuk Kekompakan yang Sulit Ditiru

Wildan Mukhlishah Sy - 25 July 2024 | 18:07 - Dibaca 1.16k kali
News Pragaan Fair 2024, Bupati Sumenep: Bentuk Kekompakan yang Sulit Ditiru
Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo. (Foto: Wildan/Suaraindonesia.co.id)

SUARA INDONESIA, SUMENEP- Pragaan Fair 2024 akhirnya resmi digelar di lapangan Ar-Rahman, Desa Prenduan, Kecamatan Pragaan, Sumenep, Jawa Timur, Rabu (24/07/2024) malam.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo mengungkapkan, dirinya mengapresiasi Pragaan Fair 2024. Bahkan Pemkab Sumenep, mengupayakan agar kegiatan tersebut bisa lebih meriah dibandingkan tahun sebelumnya.

Ia menyebut, Pragaan Fair 2024 merupakan kolaborasi dan sinergisitas yang baik antara Pemkab Sumenep, Kecamatan Pragaan dan seluruh kepala desa se Pragaan.

"Ini kegiatan memang sudah dilaksanakan setiap tahun. Jadi kita tarik untuk berkolaborasi dengan pemerintah daerah, kita buat lebih meriah dari tahun-tahun sebelumnya," sebutnya.

Menurutnya, Pragaan Fair 2024 juga merupakan wujud kekompakan dan kebersamaan seluruh kepala desa (kades) se Kecamatan Pragaan, yang sulit ditiru.

Pasalnya, dengan segala macam kesibukan dan perbedaan pandangan yang dimiliki, namun kades se Kecamatan Pragaan mampu saling mendukung, demi lancarnya pelaksanaan event tersebut setiap tahun.

"Konsistensinya itu yang bagus. Ini adalah bentuk kekompakan dan kebersamaan yang sangat sulit ditiru," ungkapnya.

Menurutnya, Pragaan Fair 2024, mampu menjadi salah satu upaya dalam mendongkrak roda perekonomian dan pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah.

Selain itu, juga menjadi langkah pemerintah dalam mengenalkan dan melestarikan kebudayaan lokal di Sumenep.

Pasalnya, seperti yang diketahui Pragaan Fair 2024 tak hanya menyediakan bahan produk UMKM, namun juga penampilan kesenian tradisional tong-tong serek.

Untuk itu, pihaknya akan terus mendukung pelaksanaan event serupa di seluruh Kabupaten Sumenep. "Terus mendukung kegiatan Pragaan Fair," Ucapnya.

Sekadar diinformasikan, Pragaan Fair 2024 juga turut memamerkan beragam potensi dari 14 desa se Kecamatan Pragaan. Mulai dari kuliner, batik, hingga seni ukir kayu Karduluk.

Pemeran itu, bakal digelar selama sepekan, namun dilanjutkan hingga 10 Agustus 2024. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya